Kaldik Madrasah pdf Tahun Pelajaran 2020/2021
Kaldik Madrasah pdf Tahun Pelajaran 2020/2021
Kelender Pendidikan untuk RA dan Madrasah Tahun Pelajaran 2020/2021 telah diterbitkan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama RI. Kalender Pendidikan RA/Madrasah yang ditetapkan dengan Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Nomor 2491 Tahun 2020 tentang Kalender Pendidikan Madrasah Tahun Pelajaran 2020/2021 ini nantinya menjadi pedoman bagi Kanwil Kemenag, Kantor Kemenag Kab/Kota, hingga RA dan Madrasah dalam menyusun kalender pendidikan sesuai dengan daerah masing-masing.
Setelah diterbitkannya SK Dirjen Pendidikan Islam tentang Kalender Pendidikan Madrasah Tahun Pelajaran 2020/2021 ini, biasanya masing-masing Kantor Wilayah Kemenag di setiap provinsi akan mengeluarkan pedoman penyusunan Kalender Pendidikan di wilayah masing-masing. SK Dirjen Pendis tentang Kaldik dan Pedoman Penyusunan Kaldik dari Kanwil inilah yang kemudian menjadi dasar bagi setiap Raudlatul Athfal (RA) dan madrasah untuk menyusun kalender pendidikan di lembaga masing-masing.
Berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Nomor 2491 Tahun 2020 tentang Kalender Pendidikan Madrasah Tahun Pelajaran 2020/2021, pokok-pokok kegiatan dalam satu tahun pelajaran 2020/2021, untuk setiap semester, adalah sebagai berikut.
1. Kaldik Madrasah Semester Ganjil 2020/2021
Berdasarkan Kalender Pendidikan dari Ditjen Pendis Kemenag, tahun pelajaran 2020/2021 akan dimulai pada Senin, 13 Juli 2020. Kegiatan semester pertama (ganjil) diakhiri dengan libur semester ganjil pada tanggal 21-31 Desember 2020.
Selengkapnya, kegiatan-kegiatan pada semester ganjil Tahun pelajaran 2019/2020, antara lain:
2. Kaldik Madrasah Semester Genap 2020/2021
Masih berdasar Kalender Pendidikan RA/Madrasah Ditjen Pendis Kemenag, semester genap tahun pelajaran 2020/2021 akan dimulai pada 4 Januari 2021.
Silahkan Bapak/ibu guru bisa mengunduh Kalender Pendidikan(KALDIK) RA,MI,MTs,MAK,MA tahun pelajaran 2020/2021 melalui link di bawah ini.
- Kaldik Madrasah Tahun Pelajaran 2020/2021 Format PDF
- Kaldik Madrasah Tahun Pelajaran 2020/2021 Format Excel
Belum ada Komentar untuk "Kaldik Madrasah pdf Tahun Pelajaran 2020/2021 "
Posting Komentar